Selamat datang di Capital City! Dengan mengakses atau menggunakan layanan kami, Anda setuju untuk mematuhi ketentuan dan persyaratan berikut. Harap membaca dengan seksama.
1. Penerimaan Syarat
Dengan mendaftar dan/atau menggunakan layanan kami, Anda setuju untuk mematuhi ketentuan ini. Jika Anda tidak setuju dengan salah satu ketentuan yang tercantum, Anda tidak diperbolehkan untuk menggunakan layanan kami.
2. Akun Pengguna
Registrasi Akun: Anda diwajibkan untuk mendaftar akun dengan memberikan informasi yang akurat dan lengkap. Setiap pemain hanya diperbolehkan memiliki satu akun, kecuali jika mendapatkan izin tertulis dari kami.
Larangan Multi-Akun: Pembuatan lebih dari satu akun oleh pemain tanpa izin tertulis dari kami dilarang. Pelanggaran terhadap ketentuan ini dapat mengakibatkan pembatasan, penangguhan, atau penghapusan akun.
3. Mata Uang Virtual dan Item dalam Game
Penggunaan dalam Game: Semua mata uang dan item di Capital City hanya berlaku dalam game dan tidak memiliki nilai moneter di luar game.
Larangan Penarikan: Kami tidak menyediakan fitur untuk menarik uang atau aset dalam game ke dalam bentuk uang nyata. Semua aset dalam game hanya dapat digunakan untuk meningkatkan pengalaman bermain di dalam game.
Transaksi Antar Pemain (RMT): RMT (Real Money Trading) diperbolehkan dalam game, namun Capital City tidak bertanggung jawab atas keamanan, risiko, atau hasil dari transaksi antar pemain. Semua transaksi dilakukan atas risiko dan kesepakatan masing-masing pemain.
4. Penghasilan dan Penarikan (Withdraw)
Capital City bukan platform investasi atau penghasilan nyata. Setiap mata uang atau item dalam game hanya berlaku untuk penggunaan dalam Capital City. Tidak ada nilai tukar atau fungsi pencairan di luar game yang dapat diakses oleh pemain. Kami tidak bertanggung jawab atas ekspektasi penghasilan pemain di luar game ini.
5. Hak dan Batasan Penggunaan
Larangan Perilaku Curang: Setiap tindakan penipuan, termasuk menggunakan bot, cheat, atau perangkat ilegal lainnya, dilarang keras.
Hak Cipta: Semua konten di Capital City, termasuk grafik, logo, dan kode, adalah milik kami. Dilarang menduplikasi atau menyebarluaskan konten kami tanpa izin tertulis.
6. Pembatasan Tanggung Jawab
Kami tidak menjamin bahwa layanan kami bebas dari gangguan atau bug. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian atau kerusakan yang terjadi akibat penggunaan layanan kami atau interaksi antar pemain.
7. Kebijakan Pengembalian Dana
Pembelian mata uang atau item dalam game adalah final dan tidak dapat dikembalikan, kecuali dalam kondisi tertentu yang memenuhi syarat pengembalian yang telah ditentukan.
8. Donasi Gold dan VIP
- Pengertian Donasi: Donasi adalah bentuk dukungan sukarela untuk pengembangan game. Sebagai apresiasi, pemain akan menerima Gold atau status VIP sesuai dengan jumlah donasi yang diberikan.
- Gold: Gold yang diperoleh dari donasi hanya dapat digunakan dalam game dan tidak dapat ditarik atau diperdagangkan di luar game. Nilai Gold yang diberikan akan jelas tercantum pada halaman donasi.
- Status VIP: Status VIP adalah keanggotaan eksklusif yang memberikan keuntungan tambahan dalam game. Durasi manfaat VIP bergantung pada paket yang dipilih, dan informasi lebih lanjut dapat ditemukan di halaman donasi.
- Finalitas Donasi: Semua donasi bersifat final dan tidak dapat dikembalikan, kecuali jika terjadi kesalahan teknis (Gold atau vip yang tidak sesuai yang dicantumkan). Permintaan pengembalian kekurangan dari gold atau waktu vip yang kurang akan ditinjau berdasarkan bukti transaksi yang sah.
- Penyalahgunaan: Penyalahgunaan Gold atau status VIP, seperti duplikasi atau eksploitasi bug, dapat menyebabkan penghapusan Gold/VIP dan pemblokiran akun.
9. Larangan Membuat Group
Pemain yang membuat grup di luar game yang mengatasnamakan Capital City dan menghasut untuk keributan atau aktivitas yang merugikan akan dikenakan tindakan tegas, termasuk pemblokiran akun.
10. Modifikasi Ketentuan
Capital City berhak untuk mengubah ketentuan ini sewaktu-waktu. Anda akan diberitahu tentang perubahan tersebut, dan penggunaan berkelanjutan atas layanan kami dianggap sebagai persetujuan terhadap perubahan tersebut.
11. Hubungi Kami
Jika Anda memiliki pertanyaan atau memerlukan bantuan lebih lanjut, silakan hubungi kami melalui:
Email: cs.capitalcity@gmail.com
Kami akan merespons pertanyaan Anda dalam waktu 24-48 jam kerja.
Terms of Service (TOS) adalah dokumen atau pernyataan yang menjelaskan aturan, ketentuan, dan kebijakan yang harus dipatuhi oleh pengguna saat menggunakan layanan game Capital City.